Adaro Energy Akan Melakukan Buy Back Saham

advertisement
PRESS RELEASE
Adaro Energy Akan Melakukan
Buy Back Saham
Jakarta, 13 Oktober 2008 --- PT Adaro Energy Tbk (“Perseroan”), yang
memiliki kode saham ADRO, hari ini mengumumkan bahwa Perseroan
sedang dalam negosiasi dengan sekelompok pemodal institusi internasional
untuk melakukan pembelian kembali saham (shares buy back) Perseroan.
”Kami ingin memberikan signal kepada market bahwa saham ADRO saat ini
sudah undervalued, harga saham turun dibawah nilai wajar. Hal ini terjadi
mengingat pasar modal kita sedang mengalami krisis. Kami telah dihubungi
oleh beberapa institusi keuangan internasional yang memiliki saham ADRO
cukup signifikan dan menawarkan saham mereka untuk dijual kepada kami.
Saat ini kami sedang mengkaji dengan serius tawaran tersebut”, demikian
kata Presiden Direktur PT Adaro Energy Tbk, Garibaldi Thohir.
Perseroan memiliki peluang untuk melakukan pembelian kembali saham demi
menjaga agar harga saham ADRO tidak jatuh lebih dalam lagi. Langkah
pembelian kembali saham ADRO ini akan memberikan tambahan opsi
penggalangan modal di masa depan bagi Perseroan : saham yang dibeli
kembali tersebut nantinya dapat dijual untuk kebutuhan ekspansi usaha.
Walaupun pembelian kembali saham tersebut dapat mengakibatkan naiknya
rasio hutang terhadap ekuitas (debt to equity ratio) Perseroan, namun struktur
permodalan Perseroan akan tetap kuat.
Sejauh ini operasional Perseroan tetap berjalan dengan baik dan dampak dari
situasi krisis keuangan global dirasakan sangat minimum.
Page 1 of 4
Manajemen Perseroan berharap langkah pembelian kembali saham ADRO ini
dapat meningkatkan kepercayaan investor. Jika langkah pembelian kembali
saham ini berhasil, maka akan memberikan keuntungan kepada pemegang
saham serta Perseroan akan memperoleh aset yang baik dengan harga yang
murah.
Program
pembelian
kembali
saham
ADRO
tersebut
akan
meningkatkan earning per share dan return on equity Perseroan. Perseroan
sedang melakukan kajian atas beberapa opsi pembelian kembali saham dan
akan memilih opsi yang paling sesuai dengan kondisi Perseroan.
Untuk informasi lebih lanjut, mohon hubungi:
Andre J. Mamuaya, Director and Corporate Secretary, PT Adaro Energy Tbk
Telephone: +6221 521-1265 Fax: +6221 5794-4648
E-mail: corpsec@ptadaro.com
Cameron Tough, Head of Investor Relations, PT Adaro Energy Tbk
Telephone: +6221 521-1265 Fax: +6221 5794-4648
E-mail: cameron.tough@ptadaro.com
Page 2 of 4
PRESS RELEASE
Adaro Energy To Conduct
Shares Buy Back
Jakarta, October 13th, 2008 – PT Adaro Energy Tbk (“Company”)
(IDX - ADRO) today announces it is in negotiations with a group of
international institutional investors to conduct a potential shares buy back of
the Company.
Adaro Energy’s Chief Executive Officer, Mr. Garibaldi Thohir said: “We wish to
signal that the stock is undervalued, where the share price is lower than its
fair value. It is caused by the crisis in the capital market. We were approached
by few international financial institutions who hold a significant block of our
shares and wish to sell their shares. We are currently reviewing the offer
seriously.”
The Company has an opportunity to conduct a share buy back and prevent
further value deterioration. The move allows the Company to create future
capital raising options: the stocks that are repurchased can be sold later to
fund expansion. While the buy back would increase the Company’s debtequity ratio, the capital structure would remain strong.
So far the Company’s operation continues to run well and the impact of an
ongoing global financial crisis has been very minimum. The Company’s
management hopes that the move will build investor confidence. If the
transaction is successful, the Company will return value to shareholders while
also obtaining good assets at bargain values. With this buy back program the
Page 3 of 4
Company will increase its earnings per share and return on equity. The
Company is assessing different available options to conduct the buy back,
and will select the most suitable manner.
For further information, please contact:
Andre J. Mamuaya, Director and Corporate Secretary, PT Adaro Energy Tbk
Telephone: +6221 521-1265 Fax: +6221 5794-4648
E-mail: corpsec@ptadaro.com
Cameron Tough, Head of Investor Relations, PT Adaro Energy Tbk
Telephone: +6221 521-1265 Fax: +6221 5794-4648
E-mail: cameron.tough@ptadaro.com
Page 4 of 4
Download