View/Open

advertisement
PENGARUH STABILISASI SEDIMEN PENGERUKAN
DAM BILI-BILI DENGAN MENGGUNAKAN SEMEN PORTLAN
POZZOLAN DAN KAPUR TERHADAP NILAI CBR TANAH
Abstrak
Keberadaan bendungan Bili-bili dan DAS Jeneberang di Kab. Gowa tidak
luput dari perhatian pemerintah setempat dari tahun ke tahun, Keadaan ini
diakibatkan terjadinya longsor di puncak gunung Bawakaraeng beberapa waktu
yang lalu mengakibatkan menumpuknya sedimen berupa material pasir, tanah dan
batu yang cukup besar di Daerah Aliran Sungai (DAS) Jeneberang.
Penelitian ini bertujuan menganalisis karakteristik sedimen pengerukan dam
Bili-bili dan menganalisis pengaruh variasi kadar semen portland pozzolan dan
kapur terhadap sifat fisik sedimen pengerukan dam Bili-bili.
Hasil pengujian Standart proctort test dengan variasi kadar semen 2,5 %, 5%
dan 10% menunjukkan kadar air optimum yang menurun seiring bertambahnya
kadar semen yang semakin besar mengabsorbsi kadar air yaitu 10, 67 %, 10,55%,
dan 10,52% sedangkan untuk variasi kadar kapur menunjukkan berat isi kering yang
semakin menurun yaitu 1.13 gr/cm3, 1.11 gr/cm3 dan 1.01 gr/cm3
Hasil pengujian CBR dengan variasi kadar semen 2,5 %, 5% dan 10%
menunjukkan nilai CBR tertinggi didapatkan pada variasi semen 10 % yaitu
65, 26 %. Sedangkan untuk variasi kadar kapur hasilnya berbeda dengan yang
didapat pada variasi semen, di mana variasi kapur 15 % nilai CBR = 59,40 % yang
tidak berbeda jauh dengan nilai CBR variasi kadar semen 5 % yaitu 50, 47 %, untuk
variasi kadar kapur 20 % terjadi penurunan yaitu 45,24 %.
Kata Kunci : Sedimen Dam Bili-bili, Standar Proctor Test, CBR , Semen Portland
Pozzolan dan Kapur
xi
STABILIZATION EFFECT OF SEDIMENT BILI-BILI DAM USING
PORTLAND POZZOLAN CEMENT AND LIME TO THE SOIL CBR
VALUE.
Abstract
The Existence of Bili-bili dam and Jeneberang watershed in the district. Gowa does
not escape from the local government’s attention, from year to year, this situation
has been causing landslides on the top of Bawakaraeng mountain some time ago and
resulted the deposition of sediment material such as sand, soil and large stone at
Jeneberang.
This study is aimed to analyze the characteristics of sediment dredging at Bilibili dam and analyze the effect of variations in the levels of portland pozzolan cemen
and lime on the physical properties of sediment dredging at Bili-bili dam.
The test results with various test proctort Standart cement content of 2.5%, 5%
and 10% indicate that optimum moisture content decreases with increasing levels of
cement that absorbs the greater the water content is 10, 67%, 10.55%, and 10.52 %
while the variation levels showed weight of dry lime diminishing the 1,13 gr/cm3,
1,11 gr/cm3 and 1,01gr/cm3.
CBR test results with variations cement content of 2.5%, 5% and 10% showed
the highest CBR value obtained on the variation of 10% cement at 65, 26%. As for
the variations in the levels of calcium in contrast to the results obtained on the
variation of cement, lime variation in which 15% of the value of CBR = 59.40%
which is not much different from the CBR value of 5% cement content variation that
is 50, 47%, for 20%
variations in the levels of lime 45.24% decline.
Keywords: Sediment Dam Bili-bili, Standard Proctor Test, CBR
xii
Download