Uploaded by Nur Afni Diah Olivia Putri

Modul Ajar Matematika - Nilai Tempat Bilangan - Fase B

advertisement
l
NILAI TEMPAT BILANGAN
FASE B
Oleh :
Sri Wulandariningsih, S.Pd
Deskripsi
Modul Ajar
Modul ajar ini disusun untuk membantu guru dalam memberikan pengalaman
belajar peserta didik melalui kegiatan kelompok dan permainan dengan
memanfaatkan media belajar sederhana tentang materi "Nilai Tempat
Bilangan" yang dikaitkan dengan penjumlahan dan pengurangan bilangan
cacah.
Tujuan Pembelajaran
Penjumlahan dan pengurangan hingga 1000 dengan fasih menggunakan
strategi operasi hitung berdasarkan nilai tempat.
Alur Tujuan Pembelajaran
Total Alokasi
Waktu
2 JP / 1
Pertemuan
(Kondisional)
Media Pembelajaran
Kartu Bilangan, Dadu, Kancing
Berwarna/Sedotan Warna, Setruk Belanja
PERTEMUAN 1:
Memahami Nilai Tempat Bilangan
Kegiatan
Pembelajaran
Asesmen Awal Pembelajaran
Guru menunjukkan contoh “kertas setruk belanja” yang di dalamnya terdapat angka-angka yang
dapat merepresentasikan bilangan cacah empat angka. Guru mengajukan pertanyaan: Dapatkah
kalian menyebutkan berapa ribu, berapa ratus, berapa puluh, dan berapa satuan uang yang harus
dibayarkan? Peserta didik diminta membaca harga (lambang bilangan) yang tertera pada setruk.
(Sumber : Dokumen Pribadi/bisa dibuat dengan menggunakan aplikasi kasir)
Pendahuluan
1. Guru menyiapkan kondisi peserta didik sebelum pembelajaran dimulai dengan menjawab
salam secara serempak dan penuh semangat.
2. Peserta didik melakukan kegiatan awal pembelajaran (berdoa, yel penyemangat
kelas)
3. Guru melakukan presensi “Siswa diminta menyampaikan satu kalimat pendek tentang
apa yang membuat mereka bahagia hari ini”.
4. Guru melakukan asesmen awal pembelajaran dengan menunjuk peserta didik untuk
membaca setruk belanja secara bergantian.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan garis besar kegiatan belajar yang akan
dilakukan peserta didik.
Inti
1.
Guru membentuk kelompok belajar yang terdiri dari 6 peserta didik (kondisional).
2.
Guru membagikan media belajar yang digunakan berupa kartu bilangan dan kotak kardus
yang sudah diberi label/tulisan ribuan, ratusan, puluhan, dan satuan, dengan
menggunakan spidol berwarna biru, orange, hijau, dan merah.
(Sumber : Buku Panduan Guru Matematika untuk SD/MI Kelas IV)
Kartu bilangan bertuliskan angka 0, 1, … sampai 9 pada setiap kotak dengan warna spidol
yang berbeda.
Contoh Kartu Bilangan
Keterangan:
 Paket kartu bilangan 1 dengan tulisan berwarna biru.
 Paket kartu bilangan 2 dengan tulisan berwarna orange.
 Paket kartu bilangan 3 dengan tulisan berwarna hijau.
 Paket kartu bilangan 4 dengan tulisan berwarna merah.
3. Guru meminta setiap kelompok untuk memasukkan 4 paket kartu bilangan pada 4 kotak
kardus yang berbeda. Dipastikan semua kardus terisi kartu bilangan.
4. Guru memberikan contoh kegiatan dengan mengambil satu kartu bilangan dari salah satu
kotak kardus sehingga terbentuk bilangan 4 angka.
Contoh: Kartu bilangan 2 dari kardus ribuan, kartu bilangan 1 dari kardus ratusan, kartu
bilangan 5 dari kardus puluhan dan kartu bilangan 0 dari kardus satuan.
5. Dari contoh tersebut dijelaskan sedikit tentang nilai tempat, kardus tadi dapat dikatakan
sebagai nilai tempat.
6. Peserta didik melakukan kegiatan tersebut secara berulang, beri kesempatan masingmasing kelompok untuk bereksplorasi mengambil paket kartu bilangan dan membacakan
nilai tempat berdasarkan kartu bilangan yang didapatkan.
7. Secara berkelompok peserta didik bermain “Tebak Nilai Tempat” dengan panduan LKPD 1.
Cara bermain:
 Setiap kelompok mendapatkan LKPD 1 dan kartu bilangan 0-9
 Secara bergantian peserta didik mengambil satu paket kartu dan menuliskan
angkanya pada kolom yang disediakan.
 Peserta didik menentukan nilai tempat yang benar.
8. Bersama kelompoknya peserta didik menyusun dua bilangan ribuan menggunakan empat
kartu (angka boleh digunakan lebih dari sekali)
9. Mereka diberi kesempatan secara bergantian untuk melakukan penjumlahan dan
pengurangan bilangan yang terbentuk. Teman 1 kelompoknya saling memberi masukan
jika ada temannya yang salah mengurutkan bilangan.
10. Guru memberi penguatan tentang materi yang sudah dipelajari hari ini.
11. Secara berpasangan, peserta didik melakukan penilaian antar teman (asesmen formatif)
dengan menggunakan tabel ceklist yang tersedia. Guru memberikan tindakan pada peserta
didik yang masih belum paham.
Penutup
1. Peserta didik dipandu guru menyimpulkan pembelajaran
2. Melakukan refleksi
3. Menutup pelajaran dengan salam dan doa.
Refleksi Guru:
1. Apakah peserta didik merasa senang saat mengikuti pembelajaran?
2. Apakah peserta didik memahami apa yang dipelajari?
3. Apakah yang harus saya perbaiki dalam mengajar berikutnya?
Refleksi Peserta Didik:
1. Apakah kalian senang dengan pembelajaran hari ini?
2. Apa yang kalian pelajari dari pembelajaran hari ini?
3. Sampaikan pertanyaan yang belum kamu pahami dalam pembelajaran!
Kepala Sekolah
SULISTIYANI, S.Pd
NIP. 198303072009012007
Guru Kelas 3
Sri Wulandariningsih, S.Pd
NIP. 197111242023212001
LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK
(TEBAK NILAI TEMPAT)
NAMA
Kelompok
: …………………….
: …………………….
AKTIVITAS
Petunjuk Permainan:
1. Setiap kelompok menerima satu paket kartu bilangan
2. Ambil satu paket kartu dan tuliskan angkanya pada kolom yang disediakan.
3. Tuliskan bilanganmu pada kolom yang tersedia dan tentukan nilai tempatnya!
BILANGAN
PERTEMUAN 2:
Penjumlahan dan Pengurangan Bilangan
Kegiatan Pembelajaran
Pendahuluan
1. Guru menyiapkan kondisi peserta didik sebelum pembelajaran dimulai dengan
menjawab salam secara serempak dan penuh semangat.
2. Peserta didik melakukan kegiatan awal pembelajaran (berdoa, membaca Pancasila,
menyanyikan lagu Indonesia Raya, dan yel penyemangat kelas)
3. Apersepsi dengan melakukan permainan lempar dadu.
Cara bermain:
Dadu akan dilempar sebanyak 4 kali
Setiap kali lemparan, isikan angka
yang keluar pada salah 1 kotak yang
tersedia
Pemenangnya adalah yang memiliki
jumlah terdekat dengan 100
4. Guru memandu peserta didik untuk melakukan tanya jawab terkait strategi yang digunakan
agar bisa menang dalam permainan lempar dadu.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran dan garis besar kegiatan belajar yang akan
dilakukan peserta didik.
Inti
1. Guru membentuk kelompok belajar yang terdiri dari 6 peserta didik. (kondisional)
2. Guru menunjukkan media belajar yang digunakan berupa “Kancing Berwarna”. Kemudian
guru menjelaskan cara penggunaannya.
 Setiap kelompok mendapatkan beberapa
kancing berwarna. Kancing merah mewakili
tempat
"satuan",
kancing
hijau
untuk
"puluhan", kancing oranye untuk “ratusan”, dan
kancing biru melambangkan "ribuan".
Sumber : Canva for edu
 Guru memberi contoh cara membuat angka dengan menggunakan nilai tempat dalam
bentuk kancing berwarna-warni. Sebutkan satu angka (misalnya 6) dan letakkan
kancing merah di bagian kanan tempat yang mudah terlihat. Sebutkan angka yang lain,
misalnya, 40. Letakkan empat kancing hijau yang mewakili 4 (di tempat "puluhan") dst.
Setiap warna kancing digunakan untuk merepresentasikan empatnilai dasar "tempat".
3. Guru menuliskan/menayangkan 2 bilangan di papan tulis. Peserta didik bersama
kelompoknya menyiapkan kancing-kancing warna yang sesuai dengan bilangan yang
diminta dan menjumlahkan 2 bilangan tersebut.
4. Kelompok yang tercepat berhasil melakukan penjumlahan dan menyusun kancing tersebut
dipersilahkan maju dan mendemonstrasikan kancing-kancing warna yang dibawa sesuai
dengan representasi nilai tempat dari bilangan yang ditampilkan. Kelompok lain
dipersilahkan memberi koreksi jika ada kesalahan.
5. Lakukan permainan tersebut sampai 10 kali putaran (kondisional), kelompok yang paling
banyak menyelesaikan susunan kancing dengan cepat dan benar adalah pemenangnya.
(Dalam permainan ini, guru melakukan asesmen formatif dengan teknik observasi dan
memberikan intervensi langsung pada peserta didik yang masih belum paham)
Penutup
1. Peserta didik dipandu guru menyimpulkan pembelajaran
2. Peserta didik melakukan asesmen sumatif (tes tulis) – LK Ayo Berlatih.
3. Melakukan refleksi
4. Menutup pelajaran dengan salam dan doa.
Refleksi Guru:
1. Apakah peserta didik merasa senang saat mengikuti pembelajaran?
2. Apakah peserta didik memahami apa yang dipelajari?
3. Apakah yang harus saya perbaiki dalam mengajar berikutnya?
Refleksi Peserta Didik:
1. Apakah kalian senang dengan pembelajaran hari ini?
2. Apa yang kalian pelajari dari pembelajaran hari ini?
3. Sampaikan pertanyaan yang belum kamu pahami dalam pembelajaran!
SKOR
AYO BERLATIH
NAMA
: …………………….
Selesaikan soal berikut secara individu!
1.
9213 =
2.
5
ribuan
ribuan
4
ratusan
ratusan
Tentukan nilai tempatnya!
3.
4.
6
puluhan
puluhaan
0
satuan
satuan =
6521
8739
8
6
7
5
3
2
9
1
5. Tuliskan hasil penjumlahan dari bilangan berikut!
2
5
8
7
6
4
6. Tuliskan hasil pengurangan dari bilangan berikut!
9
0
7
3
1
9
Berilah tanda centang (√)pada jawaban yang kamu anggap benar!
No
Pernyataan
7.
Nilai puluhan dari bilangan 632 adalah angka 6
8.
Angka 8 pada bilangan 842 nilainya 80
9.
Hasil penjumlahan dari bilangan 864 dan 237 adalah 1101
10.
986 adalah hasil pengurangan dari bilangan 1203 dikurangi 916
Benar
Salah
Asesmen Formatif
Lembar observasi guru pada kegiatan permainan
No
Kemampuan
1
Peserta didik menyiapkan kancing-kancing warna yang sesuai
Bisa
Tidak
dengan bilangan yang diminta.
2
Peserta didik mendemonstrasikan kancing-kancing warna yang
dibawa sesuai dengan representasi nilai tempat dari bilangan yang
ditampilkan.
3
Peserta didik melakukan penjumlahan bilangan berdasarkan
kumpulan kancing berwarna yang disusun.
4
Peserta didik melakukan pengurangan bilangan berdasarkan
kumpulan kancing berwarna yang disusun.
Kunci Jawaban dan Pedoman Penilaian_Ayo Berlatih (Sumatif)
No Soal
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Nilai =
Kunci
9 (ribuan), 2 (ratusan), 1 (puluhan), 3 (satuan)
5460
Secara berurutan dari atas (ribuan, ratusan, puluhan, satuan)
Secara berurutan dari atas (ribuan, ratusan, puluhan, satuan)
1.022
588
Salah
Salah
Benar
Salah
Total Skor
Skor
2
2
2
2
2
2
2
2
2
2
20
𝑆𝐾𝑂𝑅 𝑃𝐸𝑅𝑂𝐿𝐸𝐻𝐴𝑁
× 100
20
Tindak Lanjut Asesmen:
Skor 0 – 40 belum mencapai, remedial di seluruh bagian
 Aktivitas: Berikan serangkaian latihan penjumlahan dan pengurangan bilangan dengan
strategi nilai tempat yang lebih sederhana kepada peserta didik.
 Contoh: Berikan beberapa latihan tentang penjumlahan dan pengurangan dengan angka
satu digit di posisi satuan dan puluhan. Dampingi peserta didik untuk menyelesaikan
permasalahan tersebut secara tertulis atau dengan bantuan benda konkret.
Skor 41 – 60 belum mencapai ketuntasan, remedial di bagian yang diperlukan
 Aktivitas: Berfokus pada bagian yang masih membutuhkan pemahaman lebih dalam,
seperti penjumlahan atau pengurangan dengan pinjaman pada posisi puluhan atau
ratusan.
 Contoh: Berikan latihan tambahan yang berfokus pada penjumlahan atau pengurangan
dengan pinjaman pada posisi puluhan atau ratusan. Mintalah peserta didik untuk
memecahkan masalah matematika yang melibatkan konsep ini.
Skor 61 – 80 sudah mencapai ketuntasan, tidak perlu remedial
 Aktivitas: Berikan latihan tambahan yang lebih menantang dan mendorong peserta didik
untuk menerapkan strategi nilai tempat dalam konteks yang berbeda.
 Contoh: Berikan serangkaian masalah matematika yang melibatkan penjumlahan dan
pengurangan dengan angka dua digit atau lebih tinggi, dan mintalah peserta didik untuk
menggunakan strategi nilai tempat untuk menyelesaikannya.
Skor 81 – 100 sudah mencapai ketuntasan, perlu pengayaan atau tantangan lebih
 Aktivitas: Berikan latihan tambahan yang lebih kompleks dan mendorong peserta didik
untuk berpikir kritis dan kreatif.
 Contoh: Berikan permasalahan matematika yang melibatkan penjumlahan dan
pengurangan dengan angka tiga digit atau lebih tinggi, dan mintalah peserta didik untuk
mengaplikasikan strategi nilai tempat serta berpikir secara logis dan analitis untuk
menyelesaikannya.
Pastikan untuk memberikan umpan balik yang konstruktif kepada peserta didik setelah
melaksanakan aktivitas-aktivitas ini, baik dalam bentuk diskusi kelompok, penilaian formatif, atau
umpan balik individu, sehingga mereka dapat terus memperbaiki pemahaman dan meningkatkan
keterampilan mereka dalam penjumlahan dan pengurangan bilangan dengan strategi nilai tempat.
Kepala Sekolah
SULISTIYANI, S.Pd
NIP. 198303072009012007
Guru Kelas 3
Sri Wulandariningsih, S.Pd
NIP. 197111242023212001
Download