Uploaded by akunbuatlogin suka

ASDGTDWSSWKLMJDWAVS

advertisement
PELAKSANAAN KEGIATAN ENGLISH CALLING PROGRAM
KELAS X DAN XI UNGGUL MAN 1 BANDAR LAMPUNG
SEMESTER GENAP TAHUN PELAJARAN 2023-2024
Deskripsi kegiatan
Kegiatan English Calling Program adalah salah satu program kerja Kelas Unggul persemester. Kegiatan
ini dilakukan oleh guru bahasa Inggris MAN 1 Bandar Lampung dan siswa kelas X dan XI unggul melalui
Video call dengan topik percakapan tentang sharing pendapat khususnya yang terkait dengan kegiatan
siswa pasca pelaksanaan Assesmen Sumatif Akhir Semester atau ASAS genap serta topic percakapan
bebas untuk menciptakan situasi obrolan santai antara guru dan siswa.
Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mengetahui kemampuan siswa kelas X dan XI unggul dalam
menggunakan bahasa Inggris dalam bentuk percakapan langsung secara contextual dengan hasil
penilaian akan didokumentasikan berupa nilai. Untuk tujuan jangka panjang, siswa diharapkan dapat
menggunakan baahasa Inggris sebagai percakapan sehari hari khususnya selama di lingkungan
madrasah.
Waktu Kegiatan :
Kegiatan English Calling Program akan dilaksanakan selama liburan semester yaitu tanggal 17 Juni 2023
sampai dengan 17 Juli 2024
Tempat Kegiatan :
Kegiatan English Calling Program akan dilaksanakan dari rumah atau tempat masing - masing siswa dan
guru.
Teknis Kegiatan
1. Setiap guru bahasa Inggris MAN 1 Bandar Lampung khususnya yang mengajar di kelas X dan XI
bertanggung jawab untuk melakukan kegiatan English calling Program pada siswa binaannnya.
2. Setiap guru akan mempunyai 1 atau 2 kelas pendampingan calling program.
3. Guru menghubungi setiap siswa melalui video call yang sudah terjadwal dan bercakap cakap
santai via telpon tentang beberapa hal sesuai kisi kisi yang ditetapkan.
4. Siswa boleh menghubungi guru tidak berdasarkan jadwal jika siswa tersebut sudah siap dan
memberitahu guru sebelumnya melalui WA .
5. Durasi waktu percakapan antara guru dan siswa 5-7 menit
6. Guru menuliskan poin- poin penilaian pada formulir yang disediakan.
7. Guru mendokumentasikan kegiatan dengan Screen shoot beberapa kegiatan Video call.
Topik Percakapan
1. How to spend students’ free time during holiday
2. Asking Opinion about Class meeting Activity
3. Asking opinion about Character building (KPKS) activity
4. Any possible topic to talk to cheer up the conversation
Poin Penilaian
Guru akan memberikan penilaian kepada setiap siswa pada poin ketepatan (Accuracy), Kefasihan
(Fluency), dan Akhlak atau sikap ( Manner) selama proses kegiatan calling program sedang berlangsung.
DAFTAR NAMA GURU BAHASA INGGRIS
PENANGGUNG JAWAB CALLING PROGRAM
NAMA GURU
KELAS
Heny Astuty, S.Pd
Xi MIA 4
Hera Suzanna,S.Pd
X3 dan XI IPS 2
Sisca Novalia, S.Pd
XI MIA 1 dan X 8
Khusnul Khoiryah, M.Pd
Khusnun Afifah, S.Pd
XI MIA 5 dan XI IIBB
XI MIA 3 dan X 9
Khoti Isnaeni ,S.Pd
X 1, X2 dan X 13
Miss. Arina
XI MIA 2, XI IIK dan X 4
Iis Sholihah, M.Pd
X 12 dan XI IPS 1
Download