Langkah-langkah pendampingan Individu 7 A. Bagian awal pendampingan Persiapan 1. Pendamping/Pengajar Praktik sebelumnya mengabarkan Calon Guru Penggerak akan meminta rekan guru, perwakilan murid, dan kepala sekolah CGP untuk mengambil survey feedback 3600 yang kedua (ket: lembar umpan balik kompetensi dari CGP berdasarkan evaluasi diri, rekan sejawat, kepala sekolah, serta murid) 2. Menyiapkan kuesioner survey feedback 3600 sesuai peran dan jenjang yang diampu oleh CGP c. Menyiapkan instrumen penilaian rencana tindak lanjut (ada di lampiran) Pelaksanaan 1. Sebelum pendampingan, Pendamping/Pengajar Praktik meminta izin untuk meminta rekan guru, kepala sekolah, dan perwakilan murid CGP (5 orang) untuk mengisi survey feedback 3600 serta meminta CGP mengisi self evaluation 2. Pendamping/Pengajar Praktik sebelumnya mengabarkan akan meminta kepala sekolah, rekan sejawat calon guru penggerak, dan perwakilan murid untuk mengisi kuesioner feedback kedua dan Pendamping/Pengajar Praktik menginput hasil kuesioner ke LMS 3. Menyapa dan menanyakan kabar Calon Guru Penggerak 4. Tanyakan apa saja proses yang sudah berjalan selama satu bulan terakhir dan hal-hal yang dianggap sebagai capaian selama satu bulan tersebut 5. Apresiasi kemajuan-kemajuan yang disampaikan oleh Calon Guru Penggerak B. Bagian inti pendampingan 1. Menjelaskan tujuan utama pendampingan. 2. Diskusi tugas modul 3.3: o Bagaimana proses pembuatan tugas aksi nyata untuk modul 3.3 terkait pembuatan artikel dari pengelolaan program yang berdampak pada murid? o Bagaimana perasaan Bapak/ Ibu selama membuat tugas tersebut? o Apa pembelajaran yang didapat Bapak/ Ibu selama pembuatan tugas tersebut? o Apa rencana Bapak/ Ibu terkait pembelajaran yang didapat berdasarkan proses pembuatan tugas aksi nyata tersebut? 3. Merefleksikan perubahan dalam pembelajaran yang sudah diterapkan selama 8 bulan dengan panduan pertanyaan berikut: o Setelah Bapak/ Ibu menjalani 8 bulan pendidikan guru penggerak, perubahan apa yang Bapak/ Ibu rasakan yang berkaitan dengan kompetensi Bapak/ Ibu sebagai guru? o Berdasarkan yang Bapak/ Ibu alami, perubahan apa saja yang terjadi pada diri murid Bapak/ Ibu setelah Bapak/ Ibu menjalani program 8 bulan ini? o Apa saja hal yang membuat perjalanan 8 bulan ini cukup memuaskan? o Apa saja hal yang membuat perjalanan 8 bulan ini menjadi cukup menantang bagi Bapak/ Ibu? 4. Merefleksikan penerapan komunitas praktisi yang sudah dirintis dan bagaimana dampaknya pada rekan sejawat dengan pertanyaan kunci: o Bapak/ Ibu sudah merintis komunitas praktisi di lingkungan sekolah (dan sekitarnya, jika ada), bagaimana peran komunitas ini terhadap proses belajar Bapak/ Ibu? o Apa saja perubahan menyenangkan yang Bapak/ Ibu alami dari rekan di komunitas praktisi Bapak/ Ibu? o Apa rencana yang akan dilakukan komunitas praktisi Bapak/ Ibu setelah program ini selesai? o Apa dukungan yang Bapak/ Ibu perlukan untuk komunitas praktisi Bapak/ Ibu agar bisa terus belajar bersama? 5. Diskusi rencana belajar mandiri setelah program guru penggerak selesai dan penilaian/ evaluasi rencana tindak lanjut CGP pasca pendidikan dengan pertanyaan kunci: o Setelah Bapak/Ibu menyelesaikan program ini, apa kompetensi kepemimpinan sekolah yang ingin Bapak/Ibu kembangkan lebih lanjut? o Apa yang membuat kompetensi tersebut esensial untuk Bapak/Ibu kembangkan? o Apa indikator keberhasilan dari pengembangan kompetensi yang Bapak/Ibu rencanakan? o Apa saja potensi (aset/sumber daya internal dan eksternal) yang sudah Bapak/Ibu petakan untuk mendukung pengembangan kompetensi tersebut? o Apa kendala yang mungkin timbul ketika Bapak/Ibu menjalankan rencana pengembangan kompetensi tersebut? o Apa yang Bapak/Ibu akan lakukan untuk mengatasi kendala yang mungkin muncul? o Apa saja strategi Bapak/Ibu untuk mengembangkan kompetensi tersebut? C. Bagian akhir pendampingan 1. Mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih telah berbagi praktik baik yang sudah dilakukan. 2. Memotivasi untuk mengapresiasi semua perubahan-perubahan baik, sekecil apapun itu, mencari teman dan dukungan dari komunitas praktisi (jika belum ada, bisa berasal dari komunitas praktisi calon guru penggerak lainnya), serta terus melakukan refleksi dan pembelajaran berkelanjutan. 3. Melakukan penilaian terhadap proses refleksi Calon Guru Penggerak berdasarkan rubrik pada lampiran. 4. Melakukan penilaian rencana tindak lanjut pasca PGP di LMS. 5. Mengisi Jurnal Pendampingan dalam LMS, mengisi daftar hadir, dan rencana pendampingan selanjutnya. 6. Jika ada hal-hal terkait pembelajaran daring yang perlu diketahui oleh fasilitator, maka perlu dicatat dalam Jurnal Komunikasi di LMS.