Uploaded by Yanda A H -103

pedoman dosen PA 2022-2023

advertisement
Pedoman Bimbingan
Akademik Semester Ganjil
T.A 2022-2023
Program Studi S-1 Ilmu Komputer
2022
Panduan Bimbingan Akademik
Semester Ganjil T.A 2022-2023
Dosen Pembimbing Akademik (PA) mempunyai tugas membimbing mahasiswa dalam
merencanakan studi juga membantu mahasiswa dalam menentukan program belajar termasuk
MBKM. Oleh sebab itu Prodi S-1 Ilmu Komputer memberikan suatu pedoman agar para dosen
di Prodi Ilmu Komputer dapat melaksanakan bimbingan akademik dengan baik.
Kegiatan bimbingan akademik seyogyanya dilakukan sepanjang semester, namun pada setiap
awal semester para Dosen PA membantu mahasiswa bimbingan dalam menentukan
perencanaan pembelajaran. Oleh sebab itu Seorang Dosen PA harus memahami seluk beluk
kurikulum yang diimplementasikan di Program Studi.
Saat ini peran seorang Dosen PA di Prodi Ilmu Komputer bukan hanya sekedar membantu
mahasiswa dalam pengisian KRS, namun juga harus berperan aktif dalam memonitor kegiatan
mahasiswa termasuk MBKM.
A. Pengisian KRS
Saat ini Prodi Ilmu Komputer menggunakan 2 Kurikulum yaitu Kurikulum OBE untuk
semester 1 dan semester 3 dan Kurikulum KKNI untuk semester 5 dan semester 7
Adapun daftar Mata Kuliah (MK) yang ditawarkan untuk semester Ganjil 2022-2023:
Panduan Bimbingan Akademik
Semester Ganjil T.A 2022-2023
Untuk kurikulum OBE yang lengkap dapat dilihat di https://bit.ly/3Q4OVes
Untuk kurikulum KKNI yang lengkap dapat dilihat di https://bit.ly/3Bx4O9n
Berikut adalah ketentuan untuk Pengisian KRS semester Ganjil 2022/2023:
1. Untuk mahasiswa semester 1 wajib mengambil paket MK untuk semester 1 yaitu sebanyak
20 SKS. Mahasiswa semester 1 tidak dapat mengambil MK ke atas atau tidak mengambil
MK yang ditawarkan di semester 1.
2. Untuk mahasiswa semester 3, 5 dan 7 pengambilan SKS mengikuti aturan akademik
sebagai berikut:
Panduan Bimbingan Akademik
Semester Ganjil T.A 2022-2023
1.
2.
3.
4.
5.
IP Semester lebih besar atau sama dengan 3,00 (tiga koma nol nol) beban sks paling
banyak 24 (dua puluh empat);
IP Semester sebesar 2,50 (dua koma lima nol) sampai dengan 2,99 (dua koma sembilan
sembilan) beban sks paling banyak 22 (dua puluh dua);
IP Semester sebesar 2,00 (dua koma nol nol) sampai dengan 2,49 (dua koma empat
sembilan) beban sks paling banyak 20 (dua puluh);
IP Semester sebesar 1,50 (satu koma lima nol) sampai dengan 1,99 (satu koma
sembilan sembilan) beban sks paling banyak 18 (delapan belas);
IP Semester lebih kecil dari 1,50 (satu koma lima nol) beban sks paling banyak 16
(enam belas).
3. Mahasiswa Semester 3, 5 dan 7 wajib mengambil terlebih dahulu MK di semester berjalan,
baru dapat mengambil MK mengulang atau MK di semester atas.
4. Mahasiswa wajib mengambil MK yang sesuai KOM pada semester berjalan.
5. Sesuai dengan beban SKS yang didapatkan, Mahasiswa semester 3, 5 dan 7 dapat
mengambil MK di semester atas ataupun mengulang MK dengan berpedoman dengan
prasyarat MK seperti yang tertera pada Tabel 1. Dan juga jadwal perkuliahan MK yang
diambil tidak bentrok dengan jadwal MK semester berjalan.
6. MK prasyarat adalah MK yang sudah pernah diambil dan lulus sebelum mengambil MK
ke semester atas. Syarat lulus yaitu minimal mendapatkan nilai D.
7. Untuk mahasiswa yang mengambil Matakuliah semester atas, wajib tetap mengikuti Kom,
dilarang pindah Kom
8. Untuk mahasiswa yang mengulang diperkenankan pindah Kom dengan alasan jadwal
perkuliahan bentrok dengan melampirkan jadwal perkuliahan yang bentrok tersebut dan
melapor ke bagian akademik Ilkom.
9. Untuk mahasiswa semester 3, dapat mengulang semua MK yang dibuka di semester 1.
Untuk mengambil MK di semester atas maka mengikuti daftar konversi MK.
10. Untuk mahasiswa semester 5, dapat mengulang MK yang dibuka di semester 1 dan 3
dengan mengikuti daftar konversi MK. Untuk mengambil MK di semester 7 tidak perlu
menggunakan tabel konversi karena sem 5 dan 7 merupakan kurikulum yang sama yaitu
KKNI.
11. Untuk mahasiswa semester 7, dapat mengulang MK yang dibuka di semester 5, namun
untuk mengulang MK di semester 1 dan 3 harus mengikuti daftar konversi MK.
12. Daftar konversi MK dengan kurikulum KKNI ke Kurikulum OBE dapat dilihat di
https://bit.ly/3OJLGIk
13. MK pilihan yang dibuka hanya 3 MK untuk sem 5 dan 3 MK untuk sem 7. Prodi akan
mendata MK apa yang paling banyak peminatnya. MK dengan peminat paling banyak yang
akan dibuka.
Panduan Bimbingan Akademik
Semester Ganjil T.A 2022-2023
14. Jadwal perkuliahan semester Ganjil 2022-2023 dapat dilihat di link https://bit.ly/3zfH32Z
. Link ini juga akan menampilkan informasi terbaru terkait jadwal kuliah jika ada
perubahan jadwal.
B. Pembimbing Akademik Terkait MBKM
Saat ini program MBKM di Prodi S-1 Ilmu Komputer mempunyai 2 jenis mitra yaitu mitra
kementrian dan mitra USU. Pendaftaran program MBKM dimulai dari bulan Juni dan saat ini
beberapa mahasiswa sudah dinyatakan lulus untuk mengikuti program MBKM. Berikut adalah
beberapa poin yang perlu diperhatikan dalam pengisian KRS untuk mahasiswa yang sudah
dinyatakan lulus MBKM
1. Setiap mahasiswa yang mengambil MBKM di semester Ganjil 2022-2023 wajib mengisi
KRS dengan MK tepat 20 SKS.
2.
MK yang diambil sesuai dengan semester berjalan, jika jumlah SKS tidak mencukupi
maka mahasiswa diarahkan untuk mengambil MK di semester atas atau mengulang MK
di semester bawah.
3.
MK yang diulang adalah MK dengan nilai rendah, namun jika tidak ada lagi nilai MK
yang rendah sehingga tidak perlu diulang, tetap saja mahasiswa wajib mengambil 20
SKS di KRS walaupun terpaksa mengambil Kembali MK yang sudah baik nilainya.
4.
Dosen PA membantu mahasiswa dalam memilih MK yang dapat diambil oleh mahasiswa.
5.
Dosen PA secara otomatis menjadi pembimbing MBKM mahasiswa bimbingan PA nya.
6.
Selaku pembimbing MBKM, dosen PA wajib mengikuti sosialisasi yang dilakukan oleh
mitra MBKM dan juga menghadiri undangan (biasanya daring) untuk mendiskusikan
perkembangan mahasiswa MBKM.
7.
Semua informasi terkait MBKM mahasiswa bimbingan PA dari mitra mohon dilaporkan
ke prodi.
8.
Biasanya mitra akan meminta alamat email untuk distribusi nilai MBKM mahasiswa,
dosen PA dapat memberikan email prodi yaitu ilkom@usu.ac.id
Khusus untuk Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM):
1. Arahkan mahasiswa untuk mengambil full 20 SKS di PT penerima, dengan komposisi 4
SKS modul nusantara dan 16 SKS MK pilihan mahasiswa.
2. Mahasiswa juga tetap mengisi KRS di prodi asal dan mengambil MK tepat 20 SKS sesuai
semester berjalan. MK ini diperlukan agar dapat dilakukan rekognisi MK dari kampus
penerima ke MK di prodi Ilmu Komputer.
3. Sebaiknya mahasiswa mengambil MK teori dan bukan MK praktikum, untuk menghindari
mahasiswa keteteran membagi waktu di kampus orang.
4. Jika MK yang dibuka/ditawarkan dari prodi Ilmu Komputer di PT penerima tidak mencapai
16 SKS (diluar modul nusantara), maka Mahasiswa dipersilakan ambil MK lintas prodi di
Panduan Bimbingan Akademik
Semester Ganjil T.A 2022-2023
PT penerima dengan catatan masih relevan dengan Ilmu Komputer, misalnya Prodi TI, SI,
Teknik Elektro ataupun yang menunjang skill public speaking seperti ilmu komunikasi.
Mohon bantuan Bapak/Ibu dosen PA memberikan masukan kepada mahasiswa bimbingan
PA dalam memilih MK yang sesuai.
5. Pada program PMM mahasiswa sebenarnya diizinkan untuk mengambil tambahan MK
diprodi asal sebanyak 4 SKS. Namun mengingat USU tidak membuka kelas daring di
semester ganjil 2022-2024, maka arahkan mahasiswa hanya mengambil tepat 20 SKS di
PT penerima dan tidak mengambil kuliah di prodi PT asal.
C. Terkait Mahasiswa MBKM yang mengambil TA
1.
Semua mahasiswa yang mengambil MBKM tidak diperbolehkan mengambil MK TA di
KRS. Namun mahasiswa semester 7 yang mengambil MBKM masih diperkenankan untuk
mengikuti proses TA sampai dengan seminar hasil dengan syarat tidak menganggu
kegiatan MBKM.
2.
Mahasiswa MBKM masih dapat melakukan bimbingan TA selama MBKM jika tidak
menggangu jadwal MBKM dan juga diizinkan oleh pembimbing TA.
3.
Jika ada mahasiswa PA Bapak/Ibu menanyakan tentang TA apakah bisa dikonversi,
sampai saat ini TA belum bisa dikonversi menjadi nilai MBKM untuk hal ini Prodi
menunggu regulasi dari fakultas dan universitas.
D. Daftar Link Penting:
Materi
Daftar mahasiswa bimbingan akademik
dosen Prodi Ilkom
Kurikulum KKNI
Kurikulum OBE
Konversi kurikulum KKNI ke OBE
Jadwal Kuliah Semester Ganjil 2022-2023
Link
https://bit.ly/3Q5vDWA
https://bit.ly/3Bx4O9n
https://bit.ly/3Q4OVes
https://bit.ly/3OJLGIk
https://bit.ly/3zfH32Z
Download