Nama: Fauzan Azima Kelas: XII IPS 2 1. Tuliskan materi bahasa Indonesia apa saja yang kalian ketahui ? Jelaskan semua mulai dari kelas 1 sampai semester 5 2. Tuliskan materi yang belum di mengerti oleh kalian Jawaban: 1. Kelas 10 ( Semester 1&2) Eksposisi Teks eksposisi adalah teks yang menerangkan suatu pokok persoalan yang dapat memperluas wawasan pembaca. Tujuannya, agar pembaca mendapat informasi dan pengetahuan dengan sejelasjelasnya. Ciri cirinya, bersifat objektif, informatif, memuat fakta dan menggunakan bahasa baku Struktur: Tesis, argumentasi, penegasan ulang Anekdot Anekdot adalah cerita singkat yang menarik. Karena lucu dan mengesankan, biasanya mengenai orang penting atau terkenal dan berdasarkan kejadian yang sebenarnya. Struktur: abstrak, orientasi, krisis, reaksi, koda Ciri ciri, menghibur, menyampaikan kritik secara halus, sebagai media penyampaian Deskripsi Teks deskripsi merupakan teks yang menggambarkan atau memaparkan suatu objek secara jelas dan terperinci Ciri ciri, Berisikan penggambaran atau penjelasan suatu objek, Pembaca seolah-olah merasakan, melihat, mendengarkan, atau mengalami langsung apa yang disajikan di dalam teks. Jenisnya, subjektif, objektif, spasial Debat Debat merupakan bertukar pendapat dan mempertahankan pendapat masingmasing dengan alasan yang jelas. Unsur unsur, mosi, tim afirmasi, tim oposisi, moderator, penonton/juri, dan penulis/sekretaris. Kaidah kebahasaan : 1. Menggunakan kalimat kompleks 2. Menggunakan konjungsi 3. Menggunakan kata rujukan Kelas 11 (Semester 3&4) Teks Prosedur Teks prosedur merupakan teks yang berisi cara, tujuan untuk membuat atau melakukan sesuatu hal langkah demi langkah yang tepat secara berurut sehingga menghasilkan suatu tujuan yang diinginkan Tujuan , memberikan petunjuk cara melakukan sesuatu. Di mana cara pengerjaannya menggunakan prosedur yang sudah ditentukan. Struktur: judul, kata pengantar, bahan dan peralatan, tahapan proses berurutan Eksplanasi Teks eksplanasi merupakan teks yang menjelaskan sebab akibat suatu fenomena, baik itu peristiwa alam, ilmu pengetahuan, sosial, budaya, dan lainnya. Struktur: pernyataan umum, penjelas, interpretasi, simpulan Ciri ciri, bersifat ilmiah, logis, dan objektif Proposal Proposal adalah tulisan yang dibuat oleh penulis dengan maksud untuk menjelaskan rencana dan tujuan suatu kegiatan kepada para pembaca, sehingga mereka mendapatkan pemahaman tentang tujuan kegiatan tersebut secara lebih jelas dan detail Tujuan, untuk mendapat izin atau dukungan Unsur unsur, latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian, hipotesis, manfaat penelitian Resensi Resensi adalah kegiatan membaca, memahami, menganalisis, mengevaluasi, dan mengungkapkan keunggulan dan kelemahan sebuah buku Tujuan, Agar bisa memberikan sebuah pemahaman & informasi secara komprehensif kepada suatu masyarakat atau sih pembaca tentang isi buku yang diresensi nya. Unsur unsur, judul resensi, data buku, pembukaan, isi, penutup resensi Ceramah Ceramah ialah karangan berisi sekumpulan paragraf yang mengandung informasi, suatu hal, atau pengetahuan untuk disampaikan kepada khalayak ramai. Ciri ciri: 1. Ada sesuatu yang dijelaskan atau diinformasikan untuk memperluas pengetahuan para pendengar. 2. Disampaikan oleh seseorang yang memiliki keahlian atau dianggap pakar dalam bidang atau disiplin ilmu yang diceramahkan. 3. Terdapat ajakan atau persuasi untuk mengubah sikap atau melakukan tindakan terhadap materi yang dibicarakan. Kelas 11 (Semester 5) Surat lamaran pekerjaan Ialah surat lamaran pekerjaan merupakan suatu surat dari seseorang yang membutuhkan pekerjaan kepada orang atau pejabat yang bisa memberikan pekerjaan atau jabatan. Melalui surat lamaran ini, pelamar meminta supaya ia diberi pekerjaan. Teks sejarah Ialah tulisan yang berisi cerita, kejadian atau peristiwa yang benar-benar pernah terjadi atau berlangsung di masa lalu Teks editorial Teks editorial adalah sebuah artikel dalam surat kabar yang merupakan pendapat atau pandangan redaksi terhadap suatu peristiwa yang aktual atau sedang menjadi perbincangan hangat pada saat surat kabar itu diterbitkan Tujuan: -Teks editorial bertujuan mengajak pembaca untuk ikut berpikir tentang isu aktual yang sedang hangat dibicarakan atau sedang terjadi di kehidupan sekitar. - editorial bertujuan untuk memberikan opini atau pandangan redaksi kepada pembaca terhadap isu yang sedang berkembang. 2. Tuliskan materi yang belum di mengerti oleh kalian 1. Proposal 2. Ceramah 3. Eksplanasi