Uploaded by fazarie0386

SAFETY TALK

advertisement
September 2, 2013
1. APAKAH SAFETY TALK ITU ?
Safety Talk adalah sebuah cara untuk mengingatkan karyawan/pekerja bahwa SHE atau K3L
(Keselamatan, Kesehatan Kerja & Lingkungan) adalah bagian yang sangat penting dalam pekerjaan.
Safety Talk adalah pertemuan yang dilakukan secara rutin antara karyawan / pekerja dan supervisor
untuk membicarakan hal-hal mengenai K3L.
atau :
Safety Talk adalah bicara tentang topik yg berhubungan dgn K3L di tempat kerja.
2. TUJUAN SAFETY TALK ?
Tujuan utama Safety Talk adalah untuk mengingatkan karyawan/pekerja akan potensi-potensi bahaya di
tempat kerja dan membantu karyawan/pekerja untuk mengenali dan mengendalikan bahaya tersebut.
Safety Talk adalah cara termudah untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja.
3. SIAPA YANG MELAKUKAN SAFETY TALK ?
Safety Talk selain dilakukan oleh personnel Safety (SHE) juga sangat tepat dilakukan oleh orang-orang yang
bertanggung jawab di area kerja masing-masing, seperti :
Foreman / Supervisor / Atasan langsung.
Sesama karyawan / pekerja, secara bergantian dalam rangka meningkatkan kepedulian diantara
karyawan / pekerja (bisa dijadwalkan secara teratur).
4. TOPIK /MATERI SAAT SAFETY TALK ?
Tidak ada standart topik /materi untuk Safety Talk.
Semua materi / hal yang berhubungan dengan K3L di tempat kerja bisa ditampilkan.
Penting:
Harus dipersiapkan dengan matang, karena diusahakan selesai dalam waktu 5 (lima) menit sampai
maximum 15 (lima belas) menit saja.
5. DIMANA LOKASI SAFETY TALK ?
Pilih lokasi yang paling sesuai, bila memungkinkan pilih lokasi di dekat area kerja.
Misal:
Safety Talk saat akan bekerja di confined space, lakukan di dekat tanki atau dekat vessel.
6. METODE SAFETY TALK ?
Jika memungkinkan gunakan peralatan, material, Prosedur / WI untuk memperagakan item-item kunci
sehingga lebih mudah dipahami oleh karyawan / pekerja.
Penting:
Jangan lupa untuk membuat rekaman/record/laporan singkat seperti: Tanggal, Lokasi, Pembicara, Peserta
dan Materi Safety Talk.
Page 1
September 2, 2013
7. DAMPAK ?
Meskipun Safety Talk hanya hitungan menit namun karyawan dan pekerja ingat akan pentingnya K3L, dapat
mengenali dan mengontrol potensi-potensi bahaya dan dapat menjaga kepedulian akan K3L.
Ingat:
Masih sangat banyak potensi-potensi bahaya di area kerja seperti Kilang TPPI.
8. Berikut adalah 5 tips melakukan Safety Talk yang baik :
a) Prepare
b)
c)
d)
e)
(pikirkan, tulis, baca, dengarkan, organisasikan dan praktekkan yang anda akan sampaikan/
katakan).
Pinpoint
(sederhanakan bicara, fokus terhadap hal safety dari pekerjaan).
Personalize (bicara langsung ke masing-masing personel).
Picturize
(visualkan apa-apa yang anda sampaikan).
Prescribe (pastikan anda menyampaikan secara tepat kepada pendengar anda apa yang seharusnya
dan tidak seharusnya dilakukan agar mereka dan rekan kerjanya terhindar dari kecelakaan
kerja).
Contoh Safety Talk : terlampir.
Page 2
Download