Uploaded by Ikhtiana Annisa

PPT PANGAN DAERAH

advertisement
ADA APA DENGAN SUKU
TOLAKI???
Tolaki adalah salah satu
suku yang ada di Sulawesi
Tenggara.mendiami daerah yang
berada di sekitar kabupaten
Kendari dan Konawe. Suku Tolaki
berasal dari kerajaan Konawe.
Dahulu,
masyarakat
Tolaki
umumnya merupakan masyarakat
nomaden yang handal, hidup dari
hasil berburu dan meramu yang
dilaksanakan secara gotongroyong. Hal ini ditandai dengan
bukti sejarah dalam bentuk
kebudayaan
memakan
sagu
(sinonggi/papeda), yang hingga
kini belum dibudidayakan atau
dengan kata lain masih diperoleh
asli dari alam.
SEKILAS TENTANG SINONGGI
SAGU
Beberapa jenis makanan berbahan baku sagu
yang dikonsumsi sebagai makanan pokok di daerah
Sulawesi Tenggara adalah Sinonggi. Sinonggi adalah
bentuk makanan khas Sulawesi Tenggara, khususnya
suku Tolaki. Sinonggi ini termasuk ke dalam jenis
makanan pokok, dan biasanya disajikan dan dimakan
dengan lauk pauk berupa ikan, daging, sayur-sayuran
dan jenis lainnya yang mengandung zat gizi seperti
protein, lemak, vitamin dan mineral. Makanan ini pada
umumnya dikonsumsi pada siang dan malam hari. Pada
umumnya disajikan dalam keadaan panas. Bagi Suku
Tolaki, sinonggi merupakan makanan pokok yang
melambangkan identitas dan kebersamaan masyarakat
tolaki, akan tetapi kini telah mengalami pergeseran
makna sebagai pemuas kebutuhan dan bersaing dengan
nasi.
ISTILAH SINONGGI DI BERBAGAI DAERAH
SULAWESI TENGGARA
SINONGGI
SULAWESI SELATAN
KAPURUNG
KEPUALAUAN MALUKU
PAPEDA
SINONGGI
KAPURUNG
PAPEDA
TRADISI MOSONGGI
Mosonggi itu apa sih???
Masyarakat Tolaki punya cara
khas untuk menikmati sinonggi,
yang disebut mosonggi, yaitu
menyuap sinonggi dengan tangan,
menyeruput kuah langsung dari
piring atau mangkuk, sambil duduk
di lantai. Tradisi mosonggi biasa
dilakukan pada saat makan
bersama keluarga atau perayaan.
Kegiatan mosonggi dapat
mempererat silaturahmi antar
individu yang tergabung dalam
kegiatan tersebut. Ini dapat terlihat
saat mereka duduk melantai,
berkelompok dan mengitari menu
sinonggi serta saling menawarkan
lauk yang ingin disantap bersama.
Bahan-bahan
• Sagu
• Ikan (terserah
ikan apa)
• sayuran
Sagu basah
yang telah
disaring
Siram air panas
yang telah
mendidih
Adonan sagu
Sinonggi
siapdisantap
Adonan sagu
dipotong kecilkecil atau
sesuai selera
Masukkan ikan
masak, sayur,
sambal, jeruk
nipis
PENYAJIAN SINONGGI
Sinonggi biasa disajikan dengan makanan khas
lainnya yang berkuah seperti ikan palumara (hidangan
ikan) dan ayam tawaloho. Penyajiannya, mula-mula piring
diberi kuah ikan palumara, perasan jeruk nipis, dan lombok
biji. Dari wadah, sinonggi digulung dengan dua batang
sumpit lalu ditaruh di piring yang telah lengkap dengan
kuah tadi.
Sinonggi yang masih hangat sangat tepat untuk
segera dimakan, apalagi bila kuah ikannya juga yang masih
hangat. Namun, bila sudah dingin, rasanya cenderung
berbeda dan hanya sedikit orang yang menyukainya.
Cara menyantapnya pun berbeda-beda. Masyarakat
lokal biasanya menggunakan dua jari atau tiga jarinya
untuk mengambil sinonggi dalam piring. Mereka tampak
ahli mengambil sinonggi itu, seperti gerakan mencubit lalu
dengan sigap memasukan potongan sinonggi ke mulut.
Namun bagi yang tidak terbiasa, maka menggunakan
sendok adalah pilihan satu-satunya.
MENGENAL LEBIH JAUH KUE BAGEA
Bagea merupakan kue tradisional
beberapa daerah di Indonesia timur termasuk
di
Sulawesi
Tenggara.
Kue
bagea
menggunakan tepung sagu sebagai bahan
dasar. Namun, ada juga yang menggunakan
campuran tepung terigu dan tepung sagu.
Bagea merupakan kue tradisional yang
bahan-bahan dan cara pembuatanya masih
sangat tradisional, serta menggunakan teknik
pengolahan yang masih sangat sederhana.
Karena berbahan dasar tepung sagu dan
sebagian besar kandungan gizinya adalah
karbohidrat,
TRADISI MAKAN KUE BAGEA
Bagea
adalah
kue
tradisional yang berbahan baku
tepung sagu. Kue Bagea ini teksturnya
agak keras tetapi rasanya manis.
Biasanya kue Bagea lebih nikmat saat
disandingkan dengan minuman Kopi
ataupun Teh.
Bagea sendiri banyak ditemukan
di wilayah Kepulauan Maluku dan juga
Beberapa wilayah di Sulawesi,
termasuk juga di Kendari.. Dengan
tambahan kacang mete dan kacang
tanah dan juga rempah seperti kayu
manis dan cengkih, oleh-oleh khas
Kendari ini pas untuk menjadi teman
bersantai bersama segelas kopi atau
teh hangat.
CARA MEMBUAT KUE BAGEA???
Bahan-bahan
•
•
•
•
•
•
•
•
Tepung sagu
Kacang tanah
Kacang mete
Gula halus
Minyak sayur
Telur ayam
Soda kue
Kayu manis
Step by step…..
MENGENAL AYAM TAWALOHO, KULINER
KHAS SUKU TOLAKI
Ayam Tawaoloho adalah
kuliner khas kampung Pondidaha,
Konawe, Sulawesi Tenggara.
Menurut kalangan etnis Tolaki di
Sulawesi Tenggara, makanan ini
tidak
mengandung
kolestrol
dikarenakan cara penggolahannya
secara sederhana yang tidak
banyak menggunakan bumbu
rempah-rempah
sebagaimana
masakan
lainnya.
Ayam
Tawaoloho berupa hidangan
daging ayam berkuah bening yang
terasa nikmat disantap saat
ditemani semangkuk sinonggi.
CARA MEMASAK AYAM TAWALOHO
BAHAN
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•
Bahan-bahan
Ayam kampung (Marinasi
sebentar dgn asam, kunyit,
garam)
1 sdt/secukupnya merica
Secukupnya gula
Secukupnya garam
Secukupnya kaldu jamur
Iris Bumbu
6 siung bawang merah
6 siang bawah putih
Bahan Geprek/Cemplung
3 batang serei
3 lembar daun salam kering
3 ruas jari jahe
3 ruas jari lengkuas
20 lembar daun kedondong
LANGKAH MEMBUAT AYAM TAWALOHO
PROSES
PEMOTONG
AN DAN
PEMBERSIH
AN AYAM
AYAM
TAWALO
HO SIAP
DIHIDAN
GKAN
PROSES
PEREBUS
-AN AYAM
PENAMBAHAN
BAHAN
BAHAN
PENYEDAP
LAINNYA.
Download