Uploaded by Chikara Manik

NICHOLAS CHIKARA MANIK XII IPA 6 PERBANDINGAN TEKS DAN NOVEL SEJARAH

advertisement
PERBANDINGAN TEKS SEJARAH DENGAN NOVEL SEJARAH
Nama
Kelas
: Nicholas Chikara Manik
: XII IPA 6 / 22
1. Perbedaan teks Borobudur dan kutipan novel Rumah Kaca terletak pada jenis teks nya.
- Teks yang berjudul Borobudur merupakan teks cerita sejarah yang menjelaskan Candi
Borobudur berdasarkan fakta yang ada. Teks tersebut menjelaskan peristiwa secara kronologis
dengan bahasa yang baku. Teks tersebut menjelaskan kapan Candi Borobudur dibuat, ukuran
Candi Borobudur, jumlah relief dan arca di dalam candi tersebut, letak candi, dan proses
penemuan Candi Borobudur hingga dipugar oleh Sir Thomas Stamford Raffles, serta dipugar
oleh pemerintah Indonesia secara kronologis.
- Kutipan novel yang berjudul Rumah Kaca merupakan novel sejarah. Novel tersebut menjelaskan
tentang aktivitas para pelarian politik dari Nederland, Sneevliet, dan Baars yang semakin terlihat
dan membesar, sehingga tokoh utama takut bahwa pergerakan mereka akan memengaruhi
markas besar Syarikat Islam. Teks tersebut tidak sepenuhnya fakta dan tidak sepenuhnya fiksi.
Peristiwa tersebut bisa saja terjadi pada masa penjajahan Belanda, nama tokoh yang ada belum
tentu sesuai dengan aslinya.
2. Perbedaan teks Borobudur dan kutipan Novel Rumah Kaca menurut struktur
Borobudur (Teks Sejarah)
Penulisan dengan bahasa baku
Bukti Kutipan :
“Bentuk Candi ini berarsitektur Gupta yang
mencerminkan pengaruh India. Setelah
berkunjung ke sini Anda akan memahami
mengapa Borobudur memiliki daya tarik bagi
pengunjung dan merupakan ikon warisan budaya
Indonesia.”
Dalam Teks Sejarah Borobudur tidak terdapat
tokoh dan dialog antar tokoh
Rumah Kaca (Novel Sejarah)
Penulisan dapat berupa Bahasa baku atau tidak
tidak baku
Bukti kutipan :
“Mempertahankan dua golongan dari pandangan
dan sikap yang berlain-lainan memang terlalu
gampang.”
Dalam kutipan novel Rumah Kaca terdapat tokoh
dan dialog yang menerangkan sejarah tersebut
Bukti kutipan :
“Sebenarnya,”kataku dengan tekanan yang
menekan juga. “Tuan sendirilah yang semestinya
menyimpulkan dan membuktikan, bukan yang
sebaliknya seperti ini. Mereka bukan pribumi.”
Isi dalam teks sejarah Borobudur ini berupa fakta
tentang keberadaan Candi Borobudur, seperti
dijelaskan luas daerah, kapan dibangun, dan ….
Isi dalam kutipan novel Rumah Kaca berisikan
campuran antara fakta dan imajinasi dari penulis
yang menggambarkan tentang sejarah Rumah
Kaca
Bukti Kutipan :
“Dibangun pada masa Raja Samaratungga dari
Wangsa Syailendra pada tahun 824. Candi
Borobudur dibangun 300 tahun sebelum Angkor
Wat di Kamboja dan 400 tahun sebelum katedralkatedral agung di Eropa.”
Bukti Kutipan :
fakta : “Pelarian-pelarian politik dari Nederland,
Sneevliet, dan Baars itu semakin giat di Jawa
Timur, khususnya di Surabaya.”
Kejadian masa lalu yang terjadi berupa nyata dan
menjadi sejarah dalam proses pembangunan
Candi Borobudur
Kejadian cerita tidak sepenuhnya nyata
Bukti kutipan :
“Sir Thomas Stamford Raffles menemukan
Borobudur pada tahun 1814 dalam kondisi rusak
dan memerintahkan supaya situs tersebut
dibersihkan dan dipelajari secara menyeluruh.”
Karya Ilmiah yang sudah terbukti dan sesuai
dengan fakta
Bukti Kutipan :
“Candi ini berada di Jawa Tengah, di puncak bukit
menghadap ke sawah yang subur di antara bukitbukit yang renggang. Cakupan wilayahnya
sangat besar yakni berukuran 123 x 123 meter.”
imajinasi : “Sekalipun mereka orang-orang Eropa
dan bukan jadi urusanku, tapi mau tak mau terlibat
ke dalam urusanku juga.”
Bukti kutipan :
“Pada hari itu juga notanya kubalas. Akibatnya
sepku datang dan langsung menyemburkan
kejengkelan.”
Karya sastra yang bersumber dari sang penulis
Bukti kutipan : dialog setiap tokoh
“Bagaimana Tuan dapat menyimpulkan mereka
bermaksud memengaruhi Syarikat Islam?
Dapatkah Tuan membuktikannya?.”
3.
Unsur kebahasaan teks Borobudur
Unsur Kebahasaan
Teks Borobudur
Kalimat bermakna lampau
Keberadaan Borobudur sebenarnya telah diketahui
penduduk lokal di abad ke-18 yang sebelumnya tertimbun
material Gunung Merapi.
Konjungsi temporal
Setelah berkunjung ke sini Anda akan memahami mengapa
Borobudur memiliki daya tarik bagi pengunjung dan
merupakan ikon warisan budaya Indonesia.
Pada awalnya, candi ini diperkirakan sebagai tempat
pemujaan.
Kata kerja material
Sir Thomas Stamford Raffles menemukan Borobudur pada
tahun 1814 dalam kondisi rusak dan memerintahkan
supaya situs tersebut dibersihkan dan dipelajari secara
menyeluruh.
Kata kerja yang menunjukkan kalimat
tidak langsung
Para arkeolog menyatakan bahwa Candi Borobudur
memiliki 1.460 rangkaian relief di sepanjang tembok dan
anjungan.
Kata kerja mental
Kita patut menghargai usaha mereka memimpin
pemugaran candi mengingat berbagai kendala dan
kesulitan yang dihadapi tidaklah mudah.
Kata sifat
Candi Borobudur adalah monumen Budha terbesar di dunia
Unsur Kebahasaan Teks Rumah Kaca
Unsur Kebahasaan
Teks Rumah Kaca
Kalimat bermakna lampau
Setelah beberapa minggu berlalu, ternyata
pemain peran utama sebagai Surapati adalah
orang yang itu-itu juga: Marco.
Penggunaan konjungsi yang menyatakan urutan
waktu
“Dalam waktu seminggu dapat kulihat, bahwa
pengaruh itu laksana lelatu yang memercik dan
meletik-letik ke kota-kota pelabuhan di Jawa
Tengah dan Timur, memasuki pedalaman dan
memerciki wilayah-wilayah pabrik gula-semua
wilayah pabrik gula.”
Penggunaan kata kerja material
-“Aku simpan baik-baik nota itu dan tak kujawab.”
-”Mereka membuka pidato dimana-mana, seperti
takkan kering-kering kerongkongan mereka.”
Penggunaan kalimat tidak langsung
terdapat pada kutipan :
“Dewan Hindia telah meminta pada Gubernur
Jendral, demikian yang kudengar dari omongan
orang agar tenaga-tenaga kepolisian yang sudah
mulai berpengalaman dalam mengawasi kegiatan
politik pribumi ditetapkan kedudukannya untuk
mengurusi soal ini.”
Penggunaan kata kerja mental
“Ucapan yang meragukan kemampuanku itu
memang menyinggung kehormatanku.”
Penggunaan dialog
“Apakah Tuan sudah bermaksud melawan
pemerintah?”
Penggunaan kata sifat
Mas Tjokro, “kaisar” yang masih kekanakkanakan dalam politik itu harus dibikin kebal
terhadap induksi mereka.
Download